Liverpool - Sejauh musim ini bergulir, Mario Balotelli,
belum memberikan kontribusi berarti bagi Liverpool. Legenda klub,
Jamier Carragher, yakin betul Balotelli tidak akan ada di klub pada
musim depan.
Penyerang Italia itu baru menyumbang satu gol dalam
10 pertandingannya berseragam Liverpool sejak didatangkan dari AC Milan
di musim panas. Kritik kembali diarahkan kepada Balotelli menyusul
kelakuannya dalam kekalahan Liverpool 0-3 dari Real Madrid tadi malam.
Di
pertandingan itu, tidak tampak kontribusi Balotelli dan malah melakukan
tukar kaus dengan bek Madrid, Pepe, sebelum ditarik keluar saat
half-time.
Kontrak Balotelli di Anfield masih sampai 2018. Namun
demikian, Carragher meyakini Liverpool akan melego striker kontroversial
itu di dua jendela transfer ke depan.
"Saya tidak bisa mengubah
apa yang saya rasakan tentang Balotelli, dan tidak ada hubungannnya
dengan kaus Liverpool," ujar Carragher yang menjadi pandit di Sky Sports itu. "Itu tentang apa yang sudah dia lakukan di Manchester City, di AC Milan."
"Apakah
saya pikir dia akan di sini dalam waktu yang lama? Tidak. Saya akan
terkejut jika masih melihatnya di sini pada musim depan, kalau saya
boleh jujur. Para pemain itu yang terus berpindah-pindah, pasti ada
alasannya."
"Saya tidak akan bilang bahwa tadi adalah permainan
terburuk Balotelli. Saya tidak akan bilang bahwa sejauh ini dia adalah
pemain terburuk Liverpool. Dia ditarik karena manajer ingin intensitas
yang lebih baik."
Liverpool ada di peringkat kelima klasemen
sementara liga dengan 13 poin, terpaut delapan poin dari Chelsea di
urutan teratas. Di akhir pekan ini, 'Si Merah' akan menjamu Hull City,
Sabtu (25/10).
Carragher Yakin Balotelli Segera Dijual
04.30 |
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar